Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2015

PENGARUH KEBUDAYAAN ISLAM DALAM KEHIDUPAN BANGSA INDONESIA

PENGARUH KEBUDAYAAN ISLAM DALAM KEHIDUPAN BANGSA INDONESIA A. Proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia Proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia menurut Ahmad Mansur Suryanegara dalam bukunya yang berjudul Menemukan Sejarah, terdapat 3 teori yaitu teori Gujarat, teori Makkah dan teori Persia.Ketiga teori tersebut memberikan jawaban tentang permasalah waktu masuknya Islam ke Indonesia, asal negara dan tentang pelaku penyebar atau pembawa agama Islam ke Nusantara. 1. Teori Gujarat Teori berpendapat bahwa agama Islam masuk ke Indonesia pada abad 13 dan pembawanya berasal dari Gujarat (Cambay), India. Dasar dari teori ini adalah: a. Kurangnya fakta yang menjelaskan peranan bangsa Arab dalam penyebaran Islam di Indonesia. b. Hubungan dagang Indonesia dengan India telah lama melalui jalur Indonesia–Cambay - Timur Tengah - Eropa. c. Adanya batu nisan Sultan Samudra Pasai yaitu Malik Al Saleh tahun 1297 yang d. bercorak khas Gujarat. Pendukung teori Gujara

Paradigma Integrasi dan Interkoneksi Dalam Perspektif Filsafat Islam

Rabu, 5 November 2014 12:04:56 WIB Ketika penulis mendapatkan tugas sebagai Direktur Pasca Sarjana IAIN Sunan Kalijaga pada tahun 2002, konsep integrasi dan interkoneksi menjadi wacana yang aktual bagi kalangan akademisi di IAIN Sunan Kalijaga. Sebagai direktur ketika itu, maka penulis meresponnya dengan mengubah/menambah kurikulum yang ada, dengan menambah tiga mata kuliah yang dipandang sangat penting waktu itu, yaitu 1) metodologi penelitian filsafat, agama dan sosial, 2) agama, filsafat dan sains, dan 3) isu-isu global. Mata kuliah tersebut diajarkan dengan pendekatan intregratif dan interkonektif. Ketiga mata kuliah ini menjadi bagian utama untuk melakukan integrasi dan interkoneksi yang dimulai dengan menata metodologinya terlebih dahulu, dengan menyatukan mata kuliah metodologi penelitian filsafat, agama dan sosial, yang diajarkan oleh masing-masing ahli di bidangnya, dengan harapan integrasi dan interkoneksi itu bisa dikembangkan dengan landasan metodologi yang mantap. Pa

SBMPTN Panlok 46 Yogyakarta Menerima 6.186 Mahasiswa Baru

Selasa, 12 Mei 2015 11:07:23 WIB Dilihat : 857 kali SBMPTN Panlok 46 Yogyakarta Menerima 6.186 Mahasiswa Baru YOGYAKARTA -- Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015 Panitia Lokal (Panlok) 46 Yogyakarta akan menerima 6.186 mahasiswa baru. Panlok 46 terdiri Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) "Veteran" Yogyakarta. Demikian dikatakan Ketua Panitia SBMPTN Panlok 46, Prof Sutrisno kepada wartawan di Kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Senin (11/5). Pendaftaran dilaksanakan Senin (11-29/5/2015). Dijelaskan Prof Sutrisno, persyaratan untuk mengikuti SBMPTN 2015 tidak berbeda dengan tahun 2014. Seleksi dapat diikuti seluruh lulusan SMA, MA, dan SMK tahun 2013, 2014, dan 2015. Untuk lulusan 2013 dan 2014 harus memiliki ijazah, sedangkan lulusan 2015 dibuktikan dengan Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah. Kata Sutrisno, hari pert

Apakah Ini Adalah Puisi?

Aku hanya ingin menemanimu dalam renyahnya tawa Tak ingin mendengar kau terluka ataupun tersiksa Aku ingat kau dulu adalah teman dalam tangisku Namun sekarang kau adalah lukaku Aku tak ingin kau tersiksa Dengan segala ucapan dan kelakuanku Aku tak pernah ingin kau terluka Walau karena sepotong duri Aku ingin kau bahagia Seperti saat kau ceritakan padaku tentang hidupmu Semangat seperti tempo dulu Aku tak tahu apa salahku Kini kau tinggalkan aku Ucapan manismu semu Aku tak tahu bukti darimu Kata-kataku hambar Aku pun tahu Namun aku terus belajar Ku tahu Kau tak peduli Namun aku tetap mencoba memperbaiki Ada yang salah dengan kita Selamat jalan Kakak* Sukses dalam hidup Semoga doaku tak berubah jadi kebencian untukmu Syukron u/:A.B.al-Achmadi.

Fakta Menarik Seputar Menstruasi -Ada hal tak terduga yang perlu Anda ketahui saat perempuan menstruasi-

Suara.com - Setiap bulannya, perempuan yang telah dewasa akan menerima 'tamu' spesial yang kadang cukup menyakitkan. Darah yang mengalir dari rahim melalui serviks dan vagina merupakan tanda jelas bahwa tubuh bekerja normal dan memproduksi hormon untuk menjaga perempuan tetap sehat. Seorang perempuan yang sedang menjalani masa menstruasi mengalami peningkatan produksi estrogen yang membuat lapisan rahim menebal dan tubuh mengalami perubahan seperti kram, timbul jerawat dan PMS. Nah, selain fakta di atas, ada sederet hal menarik yang harus Anda ketahui seputar tamu bulanan ini. Simak ulasan berikut ya! 1. Periode penurunan kemampuan kognitif Saat menstruasi, perempuan biasanya mengalami sakit perut, sakit punggung hingga benar-benar mempengaruhi kemampuan kognitifnya. Kram perut saat menstruasi juga dapat menganggu perempuan dalam menjalani sederet aktivitasnya. Menurut sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Pain, menyebutkan bahwa nyeri saat menstruasi bisa mempen

5 KIAT MENGATASI KEGUNDAHAN HIDUP

Publication: 1435 H_2014 M 5 KIAT MENGATASI KEGUNDAHAN HIDUP Oleh: Ustadz Abu Abdillah Syahrul Fatwa bin Lukman حفظه الله Disalin dari Majalah Al-Furqon No.145 Ed.9 Th.ke-13_1435H/ 2014M Download > 700 eBook Islam di www.ibnumajjah.com MUQODDIMAH Sebagian orang, ada yang merasa kehidupannya selalu diselimuti dengan perasaan galau, gundah, dan tidak tenang. Perasaan ini seringkali muncul ketika problem kehidupan meningkat sedangkan imannya melemah. KETAHUILAH, ketaatan kepada Allah عزّوجلّ di yang diwujudkan dengan amal shalih adalah cara terbaik dalam meraih kebahagiaan, ketenangan, dan pengusir rasa gundah. Tidaklah kebaikan dunia terwujud kecuali dengan mendekatkan diri kepada Allah. Allah عزّوجلّ berfirman: مَنْ عَمِلَ صَالِحًا مِنْ ذَكَرٍ أَوْ أُنْثَى وَهُوَ مُؤْمِنٌ فَلَنُحْيِيَنَّهُ حَيَاةً طَيِّبَةً وَلَنَجْزِيَنَّهُمْ أَجْرَهُمْ بِأَحْسَنِ مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ Barangsiapa yang mengerjakan amal shalih, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman,